Pertandingan di liga italia 2023/2024 berlangsung sangat sengit. Rossoneri telah mengalahkan Le Zebrette dengan skor 3 – 2. Pertandingan berlangsung di Bluenergy Stadium pada hari Minggu 21/01/2024. Udinese vs Ac Milan berjalan seru dengan kedua tim saling mencetak gol.
Ac Milan unggul di awal pertandingan lewat gol yang di cetak oleh Oliver Giroud, Sebelum Udinese sempat balik memimpin berkat gol Lazar Samardzic dan Florian Thauvin. Luka Jovic dan Noah Okafor kemudian menjadi pahlawan. Keduanya memastikan milan balik memimpin dengan skor akhir 3 – 2.
Sejak awal Ac Milan telah mendominasi cukup baik. Dengan memberikan sejumlah tekanan. Ancaman pertama yang di dapatkan oleh milan ke gawang datang pada meni ke -16. Olivier bisa meneruskan umpan yang di berikan oleh Rafael dengan sepakan kaki kiri. Tetapi, Bola nya bisa di tepis oleh kiper Maduka Okeye.
Tekanan Milan Berakhir Manis
Peluang kedua Giroud datang di dua menit setelahnya. Ac milan berhasil mencetak gol di menit ke -31. Keunggulan milan kemudian di balas Udinese Jelang babak pertama berakhir. Lazar Samardzic melepaskan shot kaki kiri dari luar kotak penalti. Dan merobek gawang maigan. Skor 1-1 bertahan sampai jeda.
Di babak kedua, malah udinese berbalik unggu. Meski milan telah memberikan sejumlah tekanan, tuan rumah masih bisa mendapatkan gol keduanya di menit ke -62. Pemain prancis itu merobek gawang milan melalui sudut sempit di sisi kiri dekat gawang. Saat ini, udinese unggul 2 – 1 memimpin.
Di menit ke – 83. Jovic menjadi pahlawan lewat goalnya. Memanfaatkan bola di depan gawang usai sepakan Oliver. Jovic menanduknya masuk dan Ac Milan berhasil menyeimbangkan skor menjadi 2-2. Milan mendapatkan gol lagi di menit 90+3 oleh Noah Okafir. Memanfaatkan sekma sepak pojok. Pemain itu meneruskan umpan sundulan yang menyebabkan penambahan skor menjadi 3-2 di menangkan oleh Milan.